Kebun Teh Nglinggo – Bagi kamu yang tinggal di perkotaan sangat di sarankan untuk mengunjungi destinasi wisata alam yang satu ini, disini selain kamu bisa menghirup udara segar ala pegunungan kamu juga bisa bersantai ala pantai untuk sedikit mengurangi rasa penat atau stress karena secara geografis tempat wisata ini berada di ketinggian 800 meter diatas permukaan laut sehingga suhu udaranya terasa lebih sejuk dari suhu udara yang ada di tengah kota.
Di daerah Kulon Progo selain Wisata alam Kalibiru, Waduk Sermo, dan Wisata Alam Kedung pedut yang terkenal dengan keindahan warna airnya juga ada Wisata Alam yang tak kalah menarik yaitu Wisata Kebun Teh yang berlokasi di Samigaluh tepatnya di perbukitan menoreh Kulon Progo di sini sudah banyak tersedia tempat untuk bersantai jika ingin menikmati wisata Kebun Teh Samigaluh bersama keluarga, pacar dan sahabat.
Kebun Teh Samigaluh selain terkenal dengan keindahan alam dan udara nya yang sejuk juga terkenal dengan adanya bukit yang bentuknya terasiring, bukit ini sangat unik karena jika dilihat dari jauh bentuknya terlihat seperti anak tangga yang berwarna hijau, wah menarik sekali ya.
Baca juga: Tempat Wisata Waduk Mini Kleco Kulonprogo
Disarankan jika ingin mengunjungi Kebun Teh Samigaluh adalah saat pagi hari dikarenakan udaranya yang sangat sejuk juga kamu bisa menikmati sunrise di Kebun Teh Samigaluh jika sedang beruntung kamu dapat melihat siluet Gunung Merapi, Gunung Ungaran, Gunung Merbabu, Gunung Prau, Gunung Slamet, bahkan Gunung Sumbing dan Sindoro dan inilah yang menjadi daya tarik wisatawan mancanegara mapun wisatawan lokal Tak ketinggalan di Kebun Teh Samigaluh banyak spot menarik untuk berfoto atau selfie, jadi kamu bisa mengabadikan momen bersama disini.
Lokasi dan Rute Kebun Teh Samigaluh Kulon Progo
Kebun Teh Samigaluh tepatnya berlokasi di pegunungan Menoreh Kulon Krogo, yaitu di Dusun Nglinggo, Desa Pagerharjo Kecamatan Samigaluh Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta.
Baca juga: Lokasi dan Harga Tiket Masuk Hutan Mangrove Kulon Progo
Rute menuju Kebun Teh jika kamu dari tugu Jogjakarta silahkan ambil ke arah barat yakni arah menuju Kulon Progo, setelah melewati jembatan kali progo ambil arah kanan hingga bertemu lampu merah kedua perempatan Dekso, kemudian ambil kiri menuju pasar plono, kemudian lurus saja sampai menemukan petunjuk arah menuju Kebun Teh Samigaluh. Pastikan kedaraanmu stabil jika ingin mengunjungi wisata Kebun Teh Samigaluh walaupun jalannya sudah di aspal tetapi yang harus di waspadai adalah medannya yang berkelok dan curam.
Tiket masuk Kebun Teh Samigaluh Kulon Progo
Kamu cukup membayar Rp. 3.000 untuk bisa masuk dan menikmati keindahan Kebun Teh Samigaluh, tak lupa di tambah membayar parkir Rp. 2.000 untuk sepeda motor.
Pencarian terkait:
- kebun teh nglinggo
- kebun teh nglinggo kulon progo
- harga tiket masuk kebun teh nglinggo
- wisata kebun teh nglinggo
- rute kebun teh nglinggo samigaluh
- homestay kebun teh nglinggo
- penginapan di kebun teh nglinggo
- lsista kebun teh nglinggo